Main » 2010»March»10 » Grand Syeikh Al Azhar Meninggal Dunia
2:40 PM
Grand Syeikh Al Azhar Meninggal Dunia
Kairo - Innalillahi wa inna ilaihi rajiúun. Grand Syeikh Al-Azhar Prof. Dr. Mohammed Sayyed Thantawi telah meninggal dunia hari ini. Demikian diumumkan pemerintah Kerajaan Arab Saudi pada Rabu (10/3/2010) pagi waktu setempat.
"Syeikh Thantawi wafat di Saudi Arabia dalam usia 82 tahun akibat serangan jantung," seperti disampaikan kepada detikcom oleh Syamsu Alam langsung dari Kairo.
Syeikh Thantawi berada di Saudi dalam kunjungan untuk menerima Penghargaan Faisal Internasional atas jasa-jasanya dalam pengembangan bahasa Arab.
Syeikh Thantawi lahir pada 28/10/1928 di Kecamatan Tama, Propinsi Souhaj. Oleh ayahnya disekolahkan di lembaga pendidikan Al Azhar dan setelah menyelesaikan studinya, Syeikh Azhar mengabdikan dirinya sebagai pengajar di Azhar dan pernah juga ditugaskan mengajar di Libia selama 4 tahun.
Syeikh Thantawi menyelesaikan program doktoral studi Tafsir-Hadits pada 1966, pernah menjabat sebagai Dekan Pascasarjana di Universitas Islam Madinah, menjabat Mufti Mesir pada 28/10/1986, dan setelah 10 tahun, tepatnya pada 1996 diangkat sebagai Grand Syeikh Al Azhar.
Grand Syeikh Al Azhar selama hidupnya banyak memberi pengaruh dan perdebatan luas antara politisi dan media di Mesir atau pun di negara-negara Arab.
Al-Azhar sebagai lembaga keagamaan terkemuka dalam aturannya menunjuk salah satu anggota lembaga Riset Azhar untuk memangku jabatan Grand Syeikh Al Azhar dengan ketetapan yang dikeluarkan oleh Presiden Mesir.
Beberapa petinggi di Al-Azhar memprediksikan bahwa Syeikh Thantawi akan digantikan oleh Syeikh Dr. Ali Gomaa Mohammed yang saat ini menjabat sebagai Mufti Mesir